SP
Mitra - Payroll - SP
Alur SP
Mitra yang melakukan pelanggaran akan terkena SP dengan rentang waktu default selama 3 bulan
Selama dalam rentang waktu tersebut apabila mitra melakukan pelanggaran kembalil, maka akan mendapatkkan SP tingkat selanjutnya
Namun apabila sudah melewati rentang waktu yang telah ditetapkan, maka mitra kembali kena SP 1
Contoh
Mitra melakukan pelanggaran tanggal 1 Mei 2020, maka akan mendapatkan SP 1 (Secara Lisan) berupa pemotongan upah sampai 30 Juli 2020
Apabila mitra melakukan pelanggaran lagi, contohnya tanggal 17 Mei 2020 , maka akan langsung mendapatkan SP 2 (Secara Tertulis)
Apabila sampai 30 Juli 2020 tersebut melakukan pelanggaran kembali, maka akan dilakukan pemtusan mitra kerja
Namun apabila selama 1 Mei 2020 - 30 Juli 2020 mitra yang bersangkutan tidak melakukan pelanggaran, maka SP 1 nya akan selesai/hilang
Apabila melakukan pelanggaran kembali, maka akan kembali ke SP 1
Flowchart

Tahapan
Admin Produksi melakukan Login ke Odoo

Admin Produksi click menu Mitra

Admin Produksi click menu Payroll dan pilih sub menu SP

Admin Produksi click Create untuk membuat SP baru

Admin Produksi akan dihadapkan pada halaman berikut

Berikut adalah penjelasan dari setiap nomor yang harus diisi oleh Admin Produksi :
- Employee
merupakan nama karyawan/mitra yang terkena SP
- SP Type
merupakan tipe dari SP. Pada bagian ini, terdapat 3 tipe, yaitu :
- SP 1 : Berupa Peringatan Lisan
- SP 2 : Berupa Peringatan Tertulis
- SP 3 : Berupa pemutusan kontrak / dikeluarkan
Sistem akan secara otomatis mengakomodir SP yang diterima oleh karyawan/mitra yang bersangkutan
- Date Start
merupakan tanggal berlakunya SP
- Date End (default)
merupakan tanggal berakhirnya SP (default) - Admin Produksi biasanya tidak perlu mengisi bagian ini, karena sudah otomatis by sistem
- Potongan SP (Rp)
merupakan jumlah potongan dari gaji yang diterima karyawan karena SP
- Reason
merupakan keterangan tentang SP yang bersangkutan
Berikut adalah contoh dari pengisian SP

Admin Produksi click Save untuk menyimpan SP
Admin Produksi click Confirm untuk memproses SP

Status SP berubah menjadi Process dan selanjutnya menunggu Plant Manager untuk Approval

Tugas Admin Produksi selesai sampai sini. Selanjutnya adalah tugas dari Plant Manager untuk melakukan Approval terkait SP yang bersangkutan
Plant Manager melakukan login ke Odoo

Plant Manager click menu Mitra

Plant Manager click Workflow Activities dan pilih Surat Peringatan, kemudian click Belum di Approve (Kotak Merah Pojok kiri bawah)

Plant Manager click nama karyawan yang bersangkutan

Plant Manager click Approve untuk menyetujui SP yang bersangkutan dan Not Approve untuk mengembalikannya lagi Admin Produksi untuk ditinjau ulang. Pada kasus ini Plant Manager click Approve

Status SP berubah menjadi Approved

Selesai
Created with the Personal Edition of HelpNDoc: Generate EPub eBooks with ease